Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Program Studi Ekonomi Islam didirikan untuk menjawab perkembangan pesat industri di sektor Ekonomi Syariah yang berkembang pesat di Indonesia. Perkembangan pesat ini masih akan terus berlangsung, karena Indonesia adalah negara mayoritas Muslim serta kesadaran warga Muslim untuk beraktivitas ekonomi sesuai syariah terus tumbuh. Berbagai institusi keuangan syariah yang terus tumbuh, seperti Perbankan Syariah, BPR Syariah, Koperasi Syariah, Asuransi Syariah, Pasar Modal Syariah, Pegadaian Syariah, Hotel Syariah, Sekolah-sekolah Islam Terpadu, Restoran Halal, Rumah Sakit Syariah, dsb, akan sangat membutuhkan Sumber Daya – Sumber Daya yang memahami Ekonomi Syariah. Program Studi Ekonomi Islam UHAMKA akan menyediakan itu.. Akhir kata saya berharap website ini menjadi media bagi calon mahasiswa ataupun mahasiswa ekonomi Islam untuk memperoleh informasi yang tepat dan cepat. Terima kasih
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Ketua Program Studi Ekonomi Islam
Menjadi Program Studi Ekonomi Islam terbaik pada tahun 2020 di tingkat nasional yang menghasilkan lulusan unggul dalam kecerdasan spiritual, intelektual , emosional dan sosial.
Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran ekonomi syariah yang integratif. Melaksanakan dan mengembangkan penelitian bidang ekonomi syariah berbasis masyarakat. Melaksanakan dan mengembangkan pengabdian kepada masyarakat di bidang ekonomi syariah untuk mewujudkan kesejahteraan berdasarkan nilai-nilai keislaman dan keindonesiaan. Membangun kerjasama yang saling menguntungkan dengan lembaga-lembaga pemerintah dan non-pemerintah, baik dalam maupun luar negeri yang berorientasi bagi penguatan program studi.